Monday, 15 March 2021


FILOSOFI BATIK CIREBON 


Kebudayaan Indonesia sangat kaya dan beragam yang terbentang dari sabang sampai merauke. Semua itu merupakan warisan yang tak ternilai harganya bagi bangsa ini. Agar bisa dimengerti, kebudayaan harus diwujudkan dalam bentuk-bentuk indrawi, difungsikan, dan dimaknai secara spiritual. Makna budaya dapat membuka suatu cakrawala bila manusia mampu menempatkan diri, Musman (2011). Salah satu wujud kebudayaan yang ada di Indonesia adalah batik.

Batik merupakan suatu keseluruhan teknik, teknologi serta pengembangan motif dan budaya yang terkait. Saat ini UNESCO (The United Nations Educational, Scientidic and Cultural Organizations) telah mengukuhkan batik Indonesia sebagai warisan budaya dunia (World Heritage) untuk budaya lisan dan non-bendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity) yang secara resmi dikukuhkan pada 2 Oktober 2009 di Perancis. Pengukuhan ini merupakan salah satu bentuk pelaksanaan UNESCO dalam mendorong pengenalan, perlindungan, dan pemeliharaan budaya serta warisan berupa batik itu sendiri oleh kita semua sebagai bangsa Indonesia.

Batik merupakan kerajinan yang memiliki nilai seni tinggi dan telah menjadi bagian dari budaya Indonesia sejak lama. Menurut pelukis batik Amri Yahya dalam Musman (2011) mendefinisikan batik sebagai karya seni yang banyak memanfaatkan unsure menggambar ornamen pada kain dengan proses tutup celup (Wax-resist dyeing) dengan menggunakan malam pada kain yang berisikan motif-motif ornamentatif. Setidaknya ada dua pengertian batik. Pertama, batik merupakan teknik tutup-celup (resist technique) dalam pembentukan gambar kain. Menggunakan lilin sebagai perintang dan zat pewarna bersuhu dingin sebagai bahan pewarna desain pada katun. Kedua, batik adalah sekumpulan desain yang sering digunakan dalam pembatikan pada pengertian pertama tadi, yang kemudian berkembang menjadi cirri khas desain tersendiri walaupun desain tersebut tidak lagi dibuat di atas katun dan tidak lagi menggunakan lilin.

Batik di Indonesia penuh dengan keragaman latar belakang sejarah dan budaya dari daerah-daerah di Indonesia. Tiap batik dari daerah yang berbeda tidak bisa dibandingkan keindahannya sebab masing-masing memiliki kekayaan corak yang unik dan khas sehingga para pencinta batik dapat mengatakan cirri-ciri suatu motif hanya dengan melihat sekilas. Keunikan dan keindahan karya batik, terutama yang telah berkembang di Jawa yang harus terus digali, semakin memperkaya  keanekaragaman batik Indonesia. Beberapa wilayah provinsi di Indonesia seperti Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Jawa Timur memiliki keanekaragaman batik, misalnya batik Garutan, Pacitan, Tuban, Lasem, Pati, Kudus, Demak, Semarang, Batang, Pekalongan, Tegal, Brebes, Cirebon, Indramayu, Slawi, Banjarnegara, Sokaraja, Banyumas, Kebumen, Purworejo, Imogiri, Bantulan, Bayat, Solo, Sragen, Wonogiri, Sukoharjo, Tulungagung, Sidoarjo (Musman & Ambar, 2011).

Batik Cirebon keberadannya berawal dari lingkungan keraton, pada saat itu kegiatan membatik hanya dilakukan oleh kerabat  keluarga keraton serta para abdi dalem. Motif yang digunakan dalam aplikasi batik ini merupakan motif-motif berupa benda yang ada dilingkungan keraton seperti motif wadasan (berupa motif awan atau batu cadas), motif singa barong dan paksi naga liman (motif yang terinspirasi dari kendaraan kerajaan) dan masih banyak motif lainnya. Motif-motif tersebut kaya akan arti filosofis dan sarat akan makna kehidupan. Motif-motif ini dikenal dengan motif Batik Cirebon Klasik. Lambat laun kegiatan membatik tidak hanya dilakukan oleh kerabat keluarga keraton saja namun kegiatan membatik ini dilakukan juga oleh pribumi atau masyarakat biasa. Kegiatan membatik yang terjadi dikalangan pribumi ini terjadi karena para abdi dalam memberikan keterampilan membatik ini sembari menyebarkan atau mensyiarkan agama islam.

Tokoh yang ikut serta mengenalkan batik ke masyarakat pribumi ini adalah Ki Gede Trusmi. Pada awalnya kegiatan membatik dikerjakan oleh anggota tarekat yang mengabdi pada keraton, sebagai sumber ekonomi untuk membiayai tarekat tersebut. Para pengikut Tarekat ini tinggal disekitar daerah Plered tepatnya daerah Trusmi. Sampai saat ini daerah tersebut merupakan sentral produksi batik utama di Cirebon. Motif-motif yang berkembang lebih berwarna dan banyak dipengaruhi budaya luar. Motif yang berkembang ini menjadi cirri khas tersendiri dan dikenal dengan Motif Batik Pesisiran. Motif ini sangat beragam dan kaya, biasanya mengandung unsure flora, fauna, atau menggambarkan aktifitas kegiatan manusia sehari-hari. Warna yang dihadirkan dalam jenis batik ini juga lebih beragam, namun motif batik ini secara maknawi kurang dibandingkan dengan motif Batik Klasik Cirebon.


 Batik & Maknanya

Ajining Badan dening busana,

ajining  diri dening pakarti,

ajining bangsa dening budaya,

ajining budaya dening agama.

                 (Ki Kartani Cirebon)

Kutipan di atas memiliki makna busana merupakan cerminan identitas, watak, dan kondisi social ekonomi pemakainya, juga merupakan indicator moral dan budaya suatu bangsa (kompasiana, 2013). Batik merupakan salah satu busana yang digunakan oleh bangsa kita yang memiliki nilai keindahan dan kesopanan yang mencerminkan budaya bangsa kita.

Berdasarkan etimologi dan terminologinya, batik berasal dari dua kata mbat dan tik. Mbat dalam bahasa Jawa diartikan sebagai ngembat atau melempar berkali-kali, sedangkan tik berasal dari kata titik. Jadi, membatik berarti melempar titik-titik berkali-kali pada kain. Sehingga akhirnya bentuk titik-titik tersebut berhimpitan menjadi bentuk garis. Selain itu, ada juga yang berpendapat batik berasal dari gabungan dua kata bahasa Jawa amba yang bermakna menulis dan titik yang bermakna titik.   

Seperti yang sudah diuraikan pada pendahuluan bahwa ada dua pengertian tentang batik. Pengertian pertama bahwa batik merupakan teknik tutup celup (resist technique) dalam pembentukan gambar kain, menggunakan lilin sebagai perintang dan zat pewarna bersuhu dingin sebagai bahan pewarna desain pada katun. Kedua batik merupakan sekumpulan desain yang sering digunakan dalam pembatikan pada pengertian pertama tadi, yang kemudian berkembang menjadi cirri khas desain tersendiri walaupun desain tersebut tidak lagi dibuat di atas katun dan tidak lagi menggunakan lilin. Istilah batik bisa saja berarti satu desain tradisional bernama kawung, tetapi bukan dibuat pada kain katun melainkan teknik cetak digital pada kertas kado misalnya.

 

 Proses Pembuatan Batik

Menurut prosesnya, batik dapat digolongkan menjadi tiga macam yaitu batik tulis, batik cap dan kombinasi antara batik tulis dan batik cap. Selanjutnya sesuai dengan perkembangan teknologi dan menghindari lamanya proses produksi batik, digunakan screen printing agar dapat diprodiksi dengan cepat. Walaupun begitu, produk ini tidak bisa digolongkan sebagai suatu batik tetapi dinamakan tekstil motif batik atau batik printing.

Gambar 1. Batik Tulis, Batik Cap, dan Batik Print.

Pada bahasan kali ini lebih ditekankan pada proses pembuatan batik tulis. Batik tulis dikerjakan dengan menggunakan canting. Canting merupakan alat yang terbuat dari tembaga yang dibentuk bisa menampung malam (lilin batik). Ujungnya berupa saluran/pipa kecil untuk keluarnya malam yang digunakan untuk membentuk gambar pada permukaan bahan yang akan dibatik. Pengerjaan batik tulis dibagi menjadi dua, yaitu batik tulis halus dan batik tulis kasar. Adapun alat dan bahan yang digunakan untuk membuat batik tulis, yaitu:

1.      Bandul. Bandul terbuat dari logam, misalnya besi, timah, tembaga, atau kuningan. Bisa juga menggunakan kayu atau batu. Fungsinya adalah untuk menahan kain mori yang baru dibatikagar tidak mudah ditiup angin atau tarikan pembatik secara tidak disengaja.

2.      Dingklik. Adalah tempat duduk yang digunakan untuk pembatik. Tingginya disesuaikan dengan tinggi orang yang membatik. Bangku ini biasanya terbuat dari kayu atau rotan.

3.      Gawangan. Digunakan sebagai tempat untuk menyampirkan kain. Gawangan atau yang disebut juga dengan sampiran terbuat dari kayu atau bambu. Fungsinya adalah untuk menggantungkan kain mori yang akan dibatik. Sampiran ini biasanya berbahan ringan dan mudah dipindah-pindah.

4.      Taplak. Biasanya dibuat dari kain, fungsinya adalah untuk menutup dan melindungi paha pembatik dari tetesan lilin (malam) dari canting.

5.      Meja kayu/kemplongan. Merupakan alat penghalus kain secara tradisional, yang terbuat dari kayu yang berbentuk meja. Kemplongan ini terdiri dari palu, kayu, dan penggilasan kayu. Alat ini digunakan untuk meratakan kain. Mori yang kusut sebelum diberi pola motif batik dan dibatik.

6.      Canting. Merupakan alat untuk melukis atau menggambar dengan coretan lilin/malam pada mori. Canting sebagai alat pembentuk motif halus, sedangkan kuas untuk ukuran motif besar. Canting akan sangat menentukan nama batik yang akan dihasilkan menjadi batik tulis. Alat ini terbuat dari kombinasi tembaga dan kayu atau bambu. Menurut fungsinya canting dibagi menjadi beberapa macam:

·         Canting reng-rengan.canting ini digunakan untuk membatik reng-rengan. Reng-rengan adalah batikan pertama yang sesuai dengan pola atau membatik kerangka dari motif pola dasar sebelum pembatikan selanjutnya. Pola adalah lukisan motif batik yang digunakan untuk model contoh.

·         Canting isen adalah canting untuk mengisi bidang polan. Bidang polan adalah hasil mencontoh kerangka pola batik bersama isen. Canting isen bercucuk kecil, baik tunggal maupun  rangkap.

Menurut besar kecilnya cucuk canting dibagi menjadi tiga macam yaitu canting cucuk kecil, canting cucuk sedang dan canting cucuk besar. Sedangkan menurut banyaknya cucuk canting dibedakan menjadi beberapa jenis yaitu canting cecekan/titik, canting loron/ganda memiliki cucuk dua, canting telon (cucuk tiga), canting prapatan (cucuk empat), canting liman (cucuk lima), canting byok (canting bercucuk tujuh atau lebih) dan canting renteng/ galaran (bercucuk genap).

7.      Kain mori merupakan kain yang digunakan sebaagai bahan membatik yang terbuat dari kapas. Kualitas mori bermacam-macam dan jenisnya menentukan baik buruknya kain batik yang dihasilkan.

8.      Lilin (malam). Malam yang akan digunakan merupakan lilin yang telah dicairkan. Ada berbagai macam jenis malam yang digunakan, dan tiap jenis malam berpengaruh pada hasil dari batik. Jenis lilin yang digunakan antara lain:

·         Malam tawon yang berasal dari sarang lebah (tala tawon). Tala twon dipisahkan dari telur lebah dengan cara merebusnya.

·         Malam lancing berasal dari tawon lancing.

·         Malam timur berasal dari minyak tanah buatan pabrik

·         Malam sedang pabrikan berasal dari minyak tanah.

·         Malam putih pabrikan berasal dari minyak tanah.

·         Malam kuning pabrikan berasal dari minyak tanah.

·         Malam songkal pabrikan berasal dari minyak tanah.

·         Malam geplak pabrikan berasal dari minyak tanah.

·         Malam gandarukem pabrikan berasal dari minyak tanah.

9.      Kompor. Wajan kecil dan kompor digunakan untuk memanaskan lilin. Kompor biasanya menggunakan bahan bakar minyak tanah. Dalam perkembangannya kompor batik dibuat dengan energy listrik.

10.  Zat pewarna. Zat pewarna batik dapat berasal dari pewarna sintetis atau alami. Berikut ini merupakan daftar tabel pewarna alami.



  Sejarah Perkembangan Batik Cirebon

Di Indonesia, batik sudah ada sejak zaman Majapahit dan sangat popular pada abad ke-18 atau awal abad ke-19, batik yang dikenal saat itu adalah batik tulis. Kesenian batik merupakan kesenian gambar di atas kain untuk pakaian yang menjadi salah satu kebudayaan keluarga raja-raja di Indonesia. Pada awalnya batik dikerjakan hanya terbatas dalam keraton. Hasilnya digunakan untuk pakaian raja, dan keluarga, serta para pengikutnya. Oleh karena banyak dari pengikut raja yang tinggal diluar kraton, maka kesenian batik ini dibawa oleh mereka keluar kraton dan dikerjakan ditempatnya masing-masing.

Sama halnya dengan perkembangan batik di Indonesia, perkembangan batik Cirebon di inisiasi oleh keluarga lingkungan keraton. Keraton-keraton yang ada di Cirebon meliputi keraton Kasepuhan, Kanoman, Keprabon dan Cirebon. Sejarah batik di Cirebon terkait erat dengan proses asimilasi budaya serta tradisi ritual religious. Prosesnya berlangsung sejak Sunan Gunung Jati menyebarkan Islam di Cirebon sekitar abad ke-16. Sejarah batik Cirebon dimulai ketika pelabuhan Muara Jati (Cirebon) menjadi tempat persinggahan para pedagang dari Tiongkok, Arab, Persia, dan India. Saat itu terjadi asimilasi dan akulturasi beragam budaya yang menghasilkan banyak tradisi baru bagi masyarakat Cirebon.

Pernikahan Putri Ong Tien dan Sunan Gunung Jati merupakan awal masuknya budaya dan tradisi Tiongkok (Cina) ke keraton. Ketika itu, keraton menjadi pusat sehingga idea tau gagasan, pernak pernik tradisi, dan budaya Cina yang masuk bersama putri Ong Tien menjadi pusat perhatian para seniman Cirebon. Pernak-pernik Cina yang dibawa putri Ong Tien sebagai persembahan kepada Sunan Gunung Jati menjadi inspirasi para seniman termasuk para pembatik. Beberapa motif hasil inspirasi para pembatik tersebut adalah motif burung hong (phoenix),  liong (naga), kupu-kupu, kilin dan banji (swastika atau symbol kehidupan abadi). Dan motif yang paling terkenal dan monumental adalah motif mega mendung.

Persentuhan budaya cina dengan seniman batik di Cirebon melahirkan motif batik baru khas Cirebon dengan motif Cina sebagai inspirasi. Seniman batik Cirebon kemudian mengolahnya dengan cita rasa masyarakat setempat yang beragama islam. Dari situlah, lahir motif batik dengan ragam hias dan keunikan khas, seperti Paksi naga liman, Wadasan, banji, patran kangkung, singa barong, ayam alas, serta motif lainnya.

Sejarah batik di Cirebon juga terkait perkembangan gerakan tarekat yang konon berpusat di Banjarmasin, Kalimantan. Tokoh yang mengembangkan kesenian Batik di luar keraton adalah Ki Gede Trusmi, beliau mengembangkan batik dalam rangka syiar penyebaran agama islam. Sampai saat ini wilayah yang dijadikan pengembangan syiar masih tetap aktif memproduksi batik. Daerah tersebut berada di desa Trusmi kecamatan Plered, Cirebon.